radarcom.id – Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas melakukan rolling besar-besaran. Sebanyak 47 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu dilantik dan diambil sumpah oleh Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas di Aula Utama Pemkab setempat, Jumat (17/10/2025).
Masing-masing terdiri dari 10 Pejabat Administrator (Eselon III.a), 24 Pejabat Administrator (Eselon III.b), dan 13 Pejabat Pengawas (Eselon IV.a).
Pelantikan ini didasarkan pada SK Bupati No.100.3.3.2-659 tahun 2025 tentang Pengangkatan, Pemindahan dan Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil dari dan Dalam Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu, serta beberapa surat rekomendasi Kepala BKN, yakni No.19931/R-AK.02.03/SD/F.III/2025, No.19932/R-AK.02.03/SD/F.III/2025, No.19935/R-AK.02.03/SD/F.III/2025 serta No.19940/R-AK.02.03/SD/F.III/2025.
Bupati Pringsewu berharap pelantikan ini akan menjadi angin baru, sekaligus mengajak untuk terus meningkatkan kualitas kinerja, yang pada gilirannya turut meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Menurutnya, jabatan tersebut selain merupakan bentuk penghargaan atas prestasi seorang PNS, juga sebagai amanah yang mengandung komitmen serta tanggung jawab. “Tidak hanya kepada para pimpinan, tetapi juga kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pringsewu, serta tentunya juga kepada Allah SWT,” ujarnya.
Sebagaimana sudah menjadi tradisi di lingkungan Pemkab Pringsewu, setelah pelantikan dilakukan pembacaan ayat-ayat suci Al-Quran beserta terjemahan dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Lampung beserta kitab suci agama lainnya oleh perwakilan pejabat yang dilantik. Tampak hadir pada pelantikan tersebut, Wakil Bupati Pringsewu Umi Laila, Ketua TP-PKK Ny.Rahayu Riyanto Pamungkas, serta para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemkab Pringsewu.
Beberapa pejabat yang dilantik tersebut, diantaranya untuk Pejabat Administrator (Eselon III.a), adalah Novan Dwi Wibowo, S.T., M.T. (Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setda), Cicih Daniasri, S.T., M.Si. (Kabag Organisasi Setda), Otten Rinaldi, S.T., M.T.(Kabag Administrasi Pembangunan Setda), Tri Antara, S.Sos. (Sekdis Sosial), Lili Yuliana, S.E.,M.M. (Sekretaris BPKAD), Siti Rahma, S.I.Kom. (Sekretaris Bappeda), Nofrizaldo, S.H., M.H. (Sekretaris Bapenda), Ivan Kurniawan, S.T. (Sekdis DLH), Kasmini, S.E. (Sekdis PMP), Adam Erkhansyah, S.T. (Sekdis Kominfo), dan lainnya. (hin/rci)