radarcom.id – Menko Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas), memastikan Perum Bulog memborong gabah dari petani lewat Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras Indonesia (Perpadi).
Hal tersebut disampaikan Menko Zulhas saat membuka Musyawarah Nasional (Munas) Perpadi 2025, di Diamond Convention Hall, Solo, Rabu (15/1/2025).
Dia mengatakan pemerintah telah menaikkan Harga Pembelian Pemerintah (HPP) untuk Gabah Panen Kering (GPK) dari Rp6.000 menjadi Rp6.500 per kilogram (kg). “Tadi sudah MoU antara Perpadi dengan Bulog, harus membeli gabah dari petani Rp6.500. Nanti Bulog akan membeli berasnya. Sesuai dengan kriteria kekeringannya itu,” kata Menko Zulhas.
Bahkan pihaknya akan mengusahakan mencarikan pinjaman untuk merevitalisasikan penggiling padi yang lebih baik.
“Saya janji mana yang akan pinjam, nanti dikawal. Saya akan antar, kawal ke perbankan, kita boleh ke menteri BUMN sampai ke dirut bank. Saya antar sampai dapat, karena enggak adil, pabrik kecil memerlukan kredit enggak dapet. Sementara yang besar satu aja, sudah puluhan triliun, misalnya,” kata politisi asal Lampung itu.
Menurut Menko Zulhas, langkah ini sebagai upaya untuk sukseskan program swasembada pangan yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. (rci/rci)