radarcom.id – Musyawarah Nasional ke IV yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Pusat Perhimpunan Mahasiswa Wirausaha Indonesia (DPP PMWI) bertempat di Gedung Seminar Fakultas Ekonomi, Universitas Pendidikan Ganesha, Provinsi Bali
Agenda MUNAS IV yang dihadiri oleh pemilik suara yakni para delegasi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) melangsungkan MUNAS dengan mekanisme persidangan.
M. Malik Purnama yang sampaikan pesan kepada para kandidat calon ketua umum DPP PMWI periode 2023/2025 “Seorang ketua umum ibaratnya sebuah nahkoda pada kapal besar, ia harus paham akan dibawa kemana arah gerak kapal ini, tentu dalam perjalanannya akan mengalami badai ditengah laut. Namun, seorang nahkoda harus mampus berkorban untuk sampainya kapal besar pada dermaga terkahir”.
MUNAS IV DPP PMWI memunculkan 1 nama tunggal yakni Aubert Ardiyanto yang berasal dari DPD PMWI Provinsi DKI Jakarta. Sehingganya, penetapan status ketua umum secara aklamasi.
Aubert menyampaikan pada sambutannya “Semua pihak harus berkolaborasi, baik secara internal PMWI (DPP dengan DPD), juga terhadap eksternal PMWI (DPP dengan instansi terkait)”.
Dengan demikian, penyelenggaraan MUNAS IV DPP PMWI berjalan dan berkahir dengan kondusif serta suasana hangat akan kekeluaragaan/solidaritas untuk sama-sama memberikan kontribusi terbaik untuk Perhimpunan Mahasiswa Wirausaha Indonesia (PMWI). (rls/Iis)