radarcom.id – Persatuan Pengusaha Penggilingan Padi dan Beras (Perpadi) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang dihadiri lebih dari 700 peluruh pelaku usaha beras yang tergabung dalam Perpadi bertempat di Hotel Diamond, Solo, pada 23-25 Oktober di Solo, Jawa Tengah
Tema Rakernas kali ini adalah Revitalisasi Penggilingan Padi dan stabilisasi harga beras Indonesia.
Hadir pula Pengurus Perpadi Provinsi Lampung dipimpin Ketua DPD Perpadi Lampung Ir. H. Midi Iswanto, M.H., beserta 12 pengurus Perpadi Provinsi Lampung termasuk sekretaris.
“Dalam Rakernas ini kita membahas Revitalisasi Penggilingan Padi dan stabilisasi harga beras Indonesia,” kata Mas Midi–sapaan akrab Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Lampung itu Senin (23/10).
Sementara itu, Plt. Menteri Pertanian yang juga Kepala Badan Pangan Nasional yang juga merupakan Ketua Dewan Pakar DPP Perpadi, Arief Prasetyo Adi.
Dalam agenda, Rakernas Perpadi kali ini berencana dihadiri oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Kepala Badan Pangan Nasional sekaligus plt Menteri Pertanian Arief Prasetyo Adi, dan Direktur Utama PT Berdikari Syarkawi Rauf. (rci/rci)