radarcom.id – Pilkada serentak 2024 diantaranya digelar di Kabupaten Pringsewu mulai menghangat dan menjadi perbincangan masyarakat di Bumi Jejama Secancanan.
Hal itu terkait siapa saja calon yang bakal muncul. Yang menarik, selain calon yang bakal diusung koalisi partai politik, ternyata mulai mengemuka calon independen yang diusung langsung masyarakat.
Informasi dari sumber terpercaya radarcom.id di jaringan komunitas masyarakat, menyebutkan kuat harapan masyarakat ada caden yang maju di Pilkada Pringsewu mendatang.
“Kami sudah haqul yakin Caden bisa maju di Pilkada Pringsewu 2024. Kandidatnya sudah ada dan banjir dukungan. Sebab dibandingkan calon parpol, calon yang diusung langsung rakyat diharapkan bisa lebih mendengar jeritan rakyat bawah,” kata salah satu warga Pringsewu yang enggan dituliskan namanya.
Menurut pegiat media sosial ini, caden menjadi harapan baru ditengah wajah-wajah kandidat di pilkada Pringsewu yang itu-itu saja.
“Harapan baru, tokoh baru untuk Pringsewu yang baru dan lebih maju. Nggak yang itu-itu saja,” terangnya.
Dilanjutkannya, majunya caden di Pilkada Pringsewu 2024 pun nyatanya disambut hangat masyarakat. “Banjir dukungan caden ini dan saat ini sudah gerilya. Mohon doa dan dukungannya,” pungkasnya. (hin/rci)