HTML Image as link Qries

Baru 9% UMKM Manfaatkan Teknologi, Informasi dan Komunikasi Secara Optimal

radarcom.id – Bupati Pringsewu H. Sujadi menghadiri Talkshow Wirausaha Muda Syariah, Festival Ekonomi Syariah Regional (FESyar) Sumatera 2021 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia melalui Video Conferece Minggu 15 Agustus 2021 bertempat di Rumah Dinas Bupati.

Turut hadir mendampingi Bupati dalam acara tersebut Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Pringsewu Drs. Masykur, M.M., dan Sekretaris Diskoperindag Kabupaten Pringsewu Drs. Ateng Sutendi, M.Pd.

banner 300600

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan dampak pendemi covid-19 sangat luar biasa di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Meskipun begitu potensi digital di Indonesia cukup menjanjikan.

“Baru 9% UMKM memanfaatkan teknologi, informasi, dan komunikasi secara optimal. Kemudian 83,32% usaha kreatif belum berbadan hukum, 88,95% belum memiliki HKI, 93,37% usaha kreatif menggunakan modal sendiri dan 92,56% usaha kreatif pendapatan rata-rata dibawah Rp.300 juta/tahun,” katanya saat Talkshow Wirausaha Muda Syariah secara virtual, Minggu, 15 Agustus 2021.

Ia mengatakan ada tiga pilar utama pemulihan pariwisata dan ekonomi kreatif yang berlandasan syariah yakni inovasi, adaptasi, dan kolaborasi. Pihaknya juga membuat program Bangga Buatan Indonesia (BBI) yang menyasar lebih dari 30 juta UMKM.

“Peran generasi muda menjadi agen perubahan untuk mempromosikan pariwisata daerah, menggunakan social media sebagai platform promosi, mendukung pariwisata berkelanjutan, menerapkan prokes dan disiplin,” ujarnya.

Ia memaparkan tiga sektor yang sangat dekat berbasis halal dan toyib yakni kuliner, fashion, dan kria. Namun ada beberapa sektor yang menjadi pandemic winner yakni aplikasi teknologi informasi, permainan/game online, dan conten creator.  (hms/rci)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *