HTML Image as link Qries

Kembali Masuk Zona Orange, Ini Pesan Bupati Pringsewu

radarcom.id – Kabupaten Pringsewu terus berupaya menekan penyebaran Covid-19 dengan melakukan sosialisasi protokol kesehatan ke masyarakat. Sebab, saat ini status Pringsewu kembali ke zona orange.

Jumlah kumulatif kasus terkait Covid-19 di kabupaten Pringsewu per 24 November 2020 terkonfirmasi 65 orang. Kemudian untuk jumlah konfirmasi pasien yang masih diisolasi menjalani perawatan 24 orang. Sedangkan jumlah pasien selesai isolasi atau dinyatakan sudah sembuh 41 orang. Sedangkan kasus terkonfirmasi pasien Covid-19 meninggal dunia 2 orang.

banner 300600

Bupati Pringsewu H. Sujadi berpesan kepada seluruh warga masyarakat kabupaten Pringsewu untuk terus berikhtiar menekan penyebaran Covid-19. Hal itu dikatakan Sujadi di sela pemakaman pasien terkonfirmasi positif Covid-19, MS (60) warga Pringsewu, di Taman Pemamakan Umum KH Ghalib, Pringsewu, Selasa (24/11). Sujadi menekankan jangan sampai menambah lagi yang meninggal karena Covid-19.

“Oleh karena itu kita pastikan displin protokol kesehatan yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan. Mudah-mudahan kita bisa ikhtiar untuk covid-19 ini tidak akan berkembang kembali ke situasi hijau. Dimana kabupaten Pringsewu saat ini naik kembali di status (zona) orange. Kita akan tekan terus supaya status menjadi hijau tidak ada yang terkena Covid-19 lagi,” tandasnya. (hin/rci)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *