radarcom.id – Forum Pengusaha Muslim Indonesia atau Indonesia Islamic Business Forum (IIBF) Kabupaten Pringsewu menggelorakan beli dan bela produk Pringsewu untuk solusi konkret berjuang bersama dalam menghadapi persaingan.
Hal tersebut diungkapkan oleh Sekretaris IIBF Pringsewu, Danu Purdianto dalam acara Lingkar Inspirasi 3.0 yang menghadirkan narasumber H. Siyono (Owner Jaya Bakery) dengan mengangkat tema ‘Mempertahankan Bisnis di Situasi Krisis’, Sabtu (12/10/2019).